back to top
27.3 C
Jakarta
Jumat, November 15, 2024

Pettes Ola Telur Puyuh by Fery Helliyana

- Advertisement -

Seru-seruan ala BONITA.
Hari ini kita bikin acara upload bareng dengan tema “Spesial Pake Telor” kebetulan hari bunda masak Pettes Ola Telur Puyuh. Ini olahan telur favorit di rumahku. Biasanya pakai telur ayam, tapi kali ini anak-anak mintanya pakai telur puyuh. Telur Pettes Ola ini biasanya ada bersama lauk pada nasi campur, atau salah satu lauk berkatan.
Yang mau resep saya sertakan di bawah ini.

PETTES OLA TELUR PUYUH

Bahan:
250 gr telur puyuh rebus
500 ml santan
1 ruas jari kunyit, kupas belah dua
2 cm jahe, kupas belah dua
1 bh kunci, kupas belah dua
3 siung bawang putih, iris tipis
2 tangkai daun bawang kecil
1 sdt petis ikan
Secukupnya gula dan garam

- Advertisement -

Cara membuat:
1. Rebus santan sampai mendidih.
2. Masukkan kunyit, jahe, kunci, dan bawang putih. Masak sampai santan mengental. Jangan lupa sering diaduk, agar santan tidak pecah.
3. Masukkan petis, gula dan garam. Tes rasa.
4. Masukkan telur kemudian daun bawang. Aduk aduk. Angkat.

Selamat makan siang sahabat LE semua

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/1347308272035180/

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungEnak #FBGroupLangsungenak #LEPettesOlaTelurPuyuh

- Sponsored -

Related Articles

Latest Articles

mersin escort - deneme bonusu veren siteler - Werbung Berlin - sahabet kayıt - uçak oyunu bahis - buy followers twitter - tiktok beğeni satın al - tiktok beğeni satın al - Kablo döşeme ve sarma makinesi - güvenilir casino siteleri - sweet bonanza oyna