back to top
30.1 C
Jakarta
Kamis, Desember 5, 2024

Pangsit goreng isi Daging (pangsit goreng ala bakso malang)by Dienda Endang Kurniawan

- Advertisement -

Pangsit goreng isi Daging (pangsit goreng ala bakso malang)by Dienda Endang Kurniawan

#RESEPLANGSUNGENAK

full video cara membuat
ada di youtube channel?Kurniawan dienda

- Advertisement -

Bahan kulit
-250 gram tepung trigu(protein sedang)
-30 gram tepung tapioka/kanji
-50 gram blu*band
-110 ml air

Cara buat
Campurkan semua bahan,masukkan air sedikit-sedikit uleni sampai rata,lalu tutup adonan diamkan selama 15 menit.

Bahan isi:
-200 gram daging sapi
-3 sdm tepung tapioka
-20 ml putih telur
-30 ml air es
-2 kotak kecil es batu
-1 sdt lada bubuk
-1 sdt garam
-1/2 sdt royko
-1 sdm bawang merah goreng(haluskan)
-3 siung bawang putih haluskan

cara buat isi
Blender/giling semua bahan diatas sampai halus/lembut.

Penyelesaian:
Bagi adonan kulit menjadi 6 bagian biar mudah di pipihkan
pipihkan adonan kulit dengan rolling pin/botol sampai tipis,jangan lupa taburi dengan tepung trigu biar tidak lengket
potong-potong berbentuk persegi 4 ukuran sesuai selera
ambil 1 bagian beri isian secukupnya lalu rekatkan,kerjakan sampai selesai
Panaskan minyak goreng lalu masukkan pangsit dan goreng menggunakan api kecil ke sedang biar tidak mudah gosong
setelah kering & matang angkat & tiriskan,siap di santap dengan bakso /mie ayam.

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/
#langsungenak#reseplangsungenak#fbgrouplangsungenak#komunitaslangsungenak
#Lepangsitgorengisidaging

- Sponsored -

Related Articles

Latest Articles