28.4 C
Jakarta
Senin, April 29, 2024
Beranda blog Halaman 2

Resep kue enak CAKE KISMIS KEJU by Marty Purwanto

0

#RESEPLANGSUNGENAK
CAKE KISMIS KEJU

Ternyata masih punya bahan yang bisa di bikin cake sederhana, dengan topping keju parut dan kismis.
Dan ditambah sedikit kacang almond.
Ini aku pakai loyang diameter 22 x 14 cm.

Bahan Resep kue enak CAKE KISMIS KEJU

  • 225 gr terigu
  • 1 sdm maezena
  • 5 btr telor
  • 120 gr gula
  • 1 sdt SP
  • 2 sdm susu bubuk
  • 65 ml santan kental (santan instan kemasan)
  • 6 sdm butter ( bisa dicampur margarin)

Topping
3 sdm keju cheddar parut
1 sdm kismis

Cara membuat kue enak CAKE KISMIS KEJU

  1. Kocok sampai mengembang telor, gula, SP…
  2. Masukkan terigu, maezena secara bergantian, tambahkan susu bubuk, santan kental.
  3. Tuangi butter yang dilelehkan.
  4. Tuang di loyang, hentakan..
  5. Beri taburan keju parut, kismis dan kacang almond.
  6. Panggang di suhu 175 selama 30 menit api atas bawah.
  7. Tes tusuk …

5 Kebiasaan Pagi yang Membantu Saya Menjadi Lebih Produktif dan Bahagia

0

Pagi adalah waktu yang sangat penting dalam kehidupan kita. Cara kita memulai hari dapat berdampak besar pada produktivitas dan kesejahteraan kita sepanjang hari. Dalam artikel ini, saya akan berbagi lima kebiasaan pagi yang telah saya adopsi dan sangat membantu saya menjadi lebih produktif dan bahagia.

  1. Meditasi dan Olahraga Ringan:
    Pagi adalah waktu yang sempurna untuk merenung dan merenungkan diri. Saya mulai setiap pagi dengan beberapa menit meditasi yang tenang, diikuti dengan sedikit olahraga ringan seperti yoga atau berjalan santai. Ini membantu saya merasa segar dan fokus untuk hari yang akan datang.
  2. Sarapan Sehat:
    Tidak ada yang lebih penting daripada memberi tubuh kita nutrisi yang diperlukan. Saya selalu mencoba untuk memiliki sarapan sehat yang mengandung protein, serat, dan vitamin. Ini memberi saya energi yang dibutuhkan untuk memulai hari dengan baik.
  3. Menyusun To-Do List:
    Setiap pagi, saya menyusun daftar tugas yang harus saya selesaikan hari itu. Ini membantu saya mengorganisir pikiran saya dan fokus pada prioritas. Melihat daftar tugas yang sudah diselesaikan juga memberi kepuasan tersendiri.
  4. Membaca Inspirasi atau Motivasi:
    Saya mengalokasikan waktu untuk membaca kutipan inspiratif atau artikel motivasi. Ini membantu saya memulai hari dengan semangat tinggi dan merasa siap menghadapi tantangan.
  5. Kontak dengan Orang yang Dicintai:
    Terakhir, tapi tidak kalah penting, saya selalu berusaha menghubungi keluarga atau teman-teman terdekat setiap pagi, baik itu dengan pesan singkat atau panggilan telepon singkat. Ini membangkitkan semangat saya dan memberi saya perasaan koneksi yang penting.

Dengan mengadopsi kebiasaan-kebiasaan ini, saya merasa hidup saya menjadi lebih seimbang, produktif, dan bahagia. Pagi yang baik adalah kunci kesuksesan sepanjang hari, dan saya berharap tips ini juga bisa membantu Anda. Jangan ragu untuk berbagi kebiasaan pagi Anda yang membantu Anda mencapai tujuan dan menjadi lebih bahagia. Semua orang memiliki cara unik untuk memulai hari mereka dengan baik! #PagiYangBaik #Produktif #Bahagia

Taburan koya soto untuk mengobati kangen by Rury Kusuma Dewi

0

#RESEPLANGSUNGENAK

Sengaja kemaren itu bikin koya nya untuk soto, karena disini tidak ada yang jual soto pakai taburan koya. Jadi rasa kangen sudah bisa terobati, alhamdulillah.
Caranya simple banget,

Bahan utama :

1/4kg krupuk udang
3 sdm bawang putih goreng
1/4 sdt garam (seujung sendok teh aja)

Saatnya membuat :

  • Goreng semua krupuk udangnya
  • Hancurkan hingga lembut krupuk udang, bawang putih goreng, dan garam menjadi satu hingga merata
  • Siap dimasukkan toples

Jadi praktis dibawa kemana saja saat perjalanan, siapa tau saat makan di warung soto bisa buat taburan.

Ini juga bisa jadi peluang usaha, meski simple, semua orang pasti bisa buat, tapi pasti ada kok orang orang yang gak suka ribet, tinggal beli aja
Selamat mencoba,
Barakallaah ya bun ibun

resep Otak-otak Ikan by DeaMiya Risj

0

#ResepLangsungEnak
Bismillah…
Bikin cemilan sore ini.
Otak-otak ikan.
Hasilnya jadi banyak, lembut banget dan wenaakk banget.
Nggak cukup cuma makan 1, pasti mau mau lagi
Menurutku takarannya sudah pas ya. Tinggal disesuaikan dengan selera masing-masing saja.

Bahan Otak-otak Ikan

  • 500 gr ikan giling, bisa pakai ikan tenggiri, gabus / kakap
  • 300 gr sagu t*ni
  • 1 butir telur
  • 1/2 sdm garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 2 batang daun bawang, iris tipis
  • 250 ml santan kental, aku pakai santan instan 65 ml + air total 250 ml
  • Daun pisang dan tusuk lidi secukupnya

Bumbu halus :
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdt lada putih

Cara membuat Otak-otak Ikan

  1. Campur ikan giling, bumbu halus, telur, garam, kaldu bubuk, sagu dan daun bawang. Tuang santan kental sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata.
  2. Masukkan adonan ke plastik segitiga. Semprotkan adonan di atas daun pisang yang sudah diolesi sedikit minyak, tutup dengan tusuk lidi.
  3. Panggang di teflon sambil dibolak-balik hingga matang.
  4. Bila daun pisang ditekan akan terasa keras dan padat saat otak-otak sudah matang.
  5. Sajikan dengan cuko

Ini lembut banget yaa
Hasilnya sekitar 33 pcs
Selamat mencoba
Selamat beraktivitas

resep kue tradisonal Bongko Pisang by Marini BSt

0

#ResepLangsungEnak

Di daerah kami, bongko pisang merupakan salah satu makanan wajib ketika ada acara “naleni”, yaitu acara pertunangan. Biasanya kue ini dibungkus dengan daun pisang dan bahan bakunya dari tepung beras, hampir mirip dengan kue nogosari. Bedanya kalau bongko pisang berwarna coklat (dari gula jawa), potongan pisang lebih kecil tersebar dalam adonan, sedangkan nogosari berwarna putih dengan pisang di tengah adonan.
Kali ini aku buat bongko pisang berbahan baku terigu dan dicetak, tidak dibungkus daun pisang…tetep enak dan legit

Bahan :

  • 375 gr gula jawa, masak dengan 150 ml air dan 7 lbr daun pandan, lalu saring
  • 125 gr gula pasir
  • 2 ltr santan, rebus dulu
  • ½ sdt garam
  • 500 gr tepung terigu
  • 8 sdm pati/tapioka
  • 2 – 3 buah pisang tanduk/gebyar atau 6 pisang kepok kuning, potong kecil-kecil
  • 40 lbr daun pisang untuk membungkus
  • 40 lbr daun pisang, ukuran kecil utk lampir

Cara membuat Bongko Pisang

  1. Campur semua bahan, masak sampai kental dan bisa disendok.
  2. Setelah matang, ambil 2 sdm, bungkus dengan daun pisang
  3. Kukus sekitar 30 menit

Note:

  • Hasilnya sekitar 35-40 bungkus
  • Pisang bisa diganti dengan nangka, kelapa muda atau dicampur sesuai keinginan.
  • Oiya…hampir lupa, kalau mau dicetak bahan cair yang sudah dimasak langsung dicampurkan ke bahan kering. Aduk rata, lalu tuang ke cetakan dan kukus sampai matang.
    Semoga bermanfaat

#BongkoPisang
#KomunitasLangsungEnak
#LE_Megono
#WhatsAppGrupWilayahPekalonganRaya
#WargaPemalangPekalonganBatangKendal
#YukGabung_LE_Megono

resep enak Ikan Jambalroti Masak kuah santan pedas

0

#Reseplangsungenak
Asallamualaikum…3hari terkapar di tempat tidur, hari ini harus sehat harus bangun. Bikin olahan ikan yang pedes siap tahu mulut bisa enak makan lagi…

Bahan
200 gr ikan jambalroti

Bumbu diiris

  • 50gr cabe ijo keriting
  • 6 cabe rawit merah
  • 1 tomat merah
  • 1 tomat hijau
  • 5 bawang merah
  • 3 bawang putih
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 iris lengkuas
  • 1 iris jahe
  • 1 batang sere
  • 1 santan instan ( kecil )

Bumbu pelengkap
Kaldu bubuk
Garam
Gula merah

Cara membuat IKAN JAMBALROTI MASAK KUAH SANTAN PEDAS

  • Terlebih dulu rendam ikanya dengan it panas dan biarkan damai airnya dingin.setelah itu cuci bersih potong-potong dan goreng hingga matang,sisihkan
  • Lanjut iris semua bumbunya.untuk jahe,lengkuas, sere memarkan ya bun supaya aromanya lebih sedap
  • Setelah smua bahan siap tumis bawang merah dan bawang putihnya dulu hingga matang dan harum
  • Lalu masukan cabe dan bumbu lainya aduk merata dan biarkan sebentar
  • Setelah itu masukan ikan dan juga irisan tomatnya.aduk merata lalu tambahkan air secukupnya. Untuk mendapatkan kuah yang kental dan gurih sebaiknya airnya jangan terlalu banyak
  • Masak hingga mendidih.
  • Lanjut masukan bumbu pelengkapnya lalu aduk merata
  • Terakhir masukan santanya. Aduk supaya santan tidak pecah
  • Setelah semua menyatu chek rasanya. Bila sudah sesuai matikan kompornya dan siap disajikan.
  • Jangan lupa taburi bawang goreng supaya lebih sedap
    Selamat mencoba dan salam dapur

TELUR SEMUR by Bunda Muzaroh

0

#ResepLangsungEnak

Pesanan nasi liwet kemarin salah satu lauk pendampingnya ada si semur telur ini,nunggu freetime masih lama,ya sudah saya upload hari ini dengan resepnya,siapa tahu ada yang mau juga masak telur semur.
Langsung ke resep saja ya LE lovers

Bahan TELUR SEMUR

  • 1 kg Telur (isi 16 butir)
  • 10 sdm Kecap Manis
  • 5 sdm Minyak Goreng (untuk menumis)
  • 750 ml Air

Bumbu :
5 buah Bawang Merah
2 siung Bawang Putih
3 butir Kemiri
3 buah Cabe Merah
1/4 sdt Mrica
1 cm Biji Pala
1 sdm Garam
3 lembar Daun Salam
1 sdm Gula Pasir (bisa di skip)

Cara membuat TELUR SEMUR

  1. Cuci bersih telur dan kukus sampai matang,kemudian kupas dan sisihkan.
  2. Haluskan bumbu kecuali daun salam dan gula pasir.
  3. Panaskan minyak goreng masukkan bumbu halus dan daun salam,tumis sampai harum,kemudian masukkan kecap manis aduk merata.
  4. Masukkan air dan telur.
  5. Masak sampai mendidih dan telur mulai berubah warna,matikan kompor biarkan telur di wajan dalam keadaan tertutup.
  6. Setelah 15 menit nyalakan kompor lagi dan masak telur kembali sampai airnya menyusut (ini saya ulang 2 x sampai memperoleh warna telur yang coklat)
  7. Setelah airnya menyusut dan warnanya cantik koreksi rasa,bila di rasa kurang manis tambahkan gula pasir aduk merata dan gula larut.
  8. Telur semur siap di hidangkan.

Note :
-Bisa masak telur tanpa jeda,langsung masak sampai air asat,kalau saya lebih suka jeda sebentar dan di ulang lagi masaknya.
-Maaf semoga bisa di pahami langkah memasaknya ya
Salam sehat dari wong NGKALONGAN

#KomunitasLangsungEnak
#LE_Megono
#WhatsAppGroupWilayahPekalonganRaya
#WargaPemalangPekalonganBatangKendal
#YukGabung_LE_Megono

resep puding tahu cocktail by Kartina Safa KS

0

#reseplangsungenak

hasil jadi: 2 pirex

bahan puding tahu:

  • 1 bungkus jelly bubuk nutr*jel tanpa rasa
  • 200 gr gula pasir
  • 500 ml air putih
  • 1000 ml susu cair
  • 100 ml susu kental manis

bahan: cocktail

  • 1 kaleng cocktail buah campur(buang airnya)
  • 4 sendok makan nata decoco
  • 10 buah anggur belah 2
  • 50ml sirup jeruk
  • 200 ml air bersih

Cara membuat puding tahu cocktail

  1. Campur semua bahan puding lalu masak hingga mendidih, hilangkan uap lalu tuang ke pirex
  2. Setelah puding sat beri toping cocktail
  3. Cocktail: campur semua bahan lalu siramkan ke puding yang sudah sat

#KomunitasLangsungEnak
#LE_Borneo
#LeBorneoBalikpapan
#WhatsAppGroupBalikpapandansekitarnya
#YokGabungLeBorneo

Kekian Saus Pedas by Yenina Koesno

0

#reseplangsungenak

Ada pesanan yang request khusus, minta dibuatkan kekian dan saus pedas. Porsi jumbo tapi kemasan biasa aja agar harga terjangkau.
Kami tak bisa menolaknya.

••• Kekian

  • 250 gr tepung terigu
  • 2 sdm maizena
  • 3 udang bersih ukuran sedang, haluskan
  • 1 sdt bawang halus
  • 1 butir telor, kocok lepas
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt garam (disesuaikan)
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 200 ml air
  • 500 ml minyak

Cara membuat Kekian

  1. Campur terigu, telur, udang, bawang, garam, merica, tambahkan air bertahap sambil diaduk dan tercampur rata dengan kekentalan yang disesuaikan.
  2. Goreng adonan, sampai habis.
  3. Potong-potong.

••• Saus

  • 2 bawang putih, geprek, cincang
  • 5 cabai rawit haluskan
  • 1/4 bawang bombay
  • 1/4 sdt kecap inggris
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 4 sdm saus tomat
  • 1/2 sdt garam (disesuaikan)
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 150 ml air
  • 1 sdm tepung ketan/maizena, larutkan
  • 1 sdm minyak

Cara membuat saus kekian

  1. Tumis bawang putih dan bombay, masukkan cabe, merica tambahkan kecap, saus, gula pasir, tambahkan air.
  2. Masukkan garam dan kaldu bubuk, tunggu mendidih, masukkan larutan tepung ketan, angkat.
  3. Penyajian, bisa disaring atau tanpa saring.

#Langsungenak
#kekian
#sauspedas

menu hari ini SAMBEL GORENG KENTANG AMPELA ATI by Bunda Muzaroh : Harmoni Gurih dalam Setiap Gigitan

0

Sambel goreng kentang ampela ati adalah salah satu hidangan yang menggabungkan cita rasa gurih dari ampela ati dengan kelezatan kentang yang renyah. Kombinasi unik ini menciptakan harmoni rasa yang memikat lidah dan mengundang selera. Tidak hanya lezat, sambel goreng kentang ampela ati juga memiliki aroma yang menggugah selera, membuatnya menjadi pilihan yang populer dalam masakan Indonesia.

Sambel Goreng Kentang Ampela Ati: Menyingkap Kelezatan yang Tersembunyi

Sambel goreng kentang ampela ati menggabungkan tiga unsur utama yang menjadi ciri khas hidangannya, yaitu kentang, ampela ati, dan sambel yang kaya rempah. Ketika kentang dipotong tipis dan digoreng hingga garing, mereka menawarkan tekstur yang renyah di luar dan lembut di dalam. Kentang yang renyah ini menciptakan kontras yang sempurna dengan kelembutan ampela ati.

Ampela ati, yang sering kali diabaikan atau dianggap sebagai bagian “kurang populer” dari ayam, mengambil peran utama dalam hidangan ini. Dengan menggoreng ampela ati hingga kecokelatan dan krispi, sambel goreng kentang ampela ati menampilkan rasa gurih yang khas dari organ ayam ini. Kombinasi tekstur ampela ati yang krispi dan kentang yang renyah menciptakan pengalaman makan yang memuaskan.

Rempah-rempah: Rahasia Aroma dan Rasa yang Memikat

Salah satu hal yang membuat sambel goreng kentang ampela ati begitu istimewa adalah penggunaan rempah-rempah yang cerdas. Bumbu halus yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, dan kemiri yang ditumis menjadi dasar dalam mengembangkan aroma dan rasa unik hidangan ini. Daun salam, serai, dan lengkuas juga turut memberikan sentuhan harum dan segar yang khas.

Terasi, yang bisa ditambahkan sesuai selera, memberikan lapisan rasa yang mendalam dan kompleks. Kombinasi dari semua rempah-rempah ini menciptakan profil rasa yang kompleks, menggabungkan gurih, pedas, dan sedikit manis dengan sempurna.

resep SAMBEL GORENG KENTANG AMPELA ATI

#ResepLangsungEnak

Tempo hari,ada yang pesan sedepan tampahan nasi liwet.
Yang kebetulan request lauk di antaranya ada sambel goreng kentang ampela ati dan ini resepnya ala saya

Bahan SAMBEL GORENG KENTANG AMPELA ATI

  • 1/2 kg Kentang
  • 2 buah Ampela Ati Ayam Kampung(di rebus sampai empuk)
  • 500 ml Santan Kental
  • 300 ml Minyak Goreng (untuk menggoreng kentang)
  • 1 sdm Gula Pasir

Bumbu :
7 buah Cabe Merah Besar (di rebus)
5 buah Bawang Merah
2 siung Bawang Putih
2 butir Kemiri
1/4 sdt Terasi(bisa di skip)
1 sdt Garam

Caranya membuat SAMBEL GORENG KENTANG AMPELA ATI

  1. ~Kupas kentang,potong kotak atau sesuai selera,dan cuci bersih tiriskan.
  2. ~Panaskan minyak goreng dan goreng kentang sampai matang agak kering dan di sisihkan.
  3. ~Iris ampela ati dan goreng sebentar,angkat tirisksn.
  4. ~Haluskan bumbu dan tumis sampai harum dan bumbu matang sempurna.
  5. ~Masukkan santan dan gula pasir,biarkan mendidih dan santan mengental.
  6. ~Masukkan ampela ati dan kentang goreng aduk merata,sampai bumbu meresap,cek rasa.
  7. ~Matikan kompor dan angkat,sambel goreng siap di hidangkan.

Note:
-Untuk rasa bisa di sesuaikan selera ya,baik pedas,manis dan asinnya.
salam hangat dari wong NGKALONGAN

#KomunitasLangsungEnak
#LEMegono
#WhatsAppGroupWilayahPekalonganRaya
#WargaPemalangPekalonganBatangKendal
#YukGabungLEMegono

Sambel goreng kentang ampela ati adalah bukti nyata bagaimana perpaduan yang cerdas antara bahan-bahan dan rempah-rempah bisa menciptakan hidangan yang luar biasa. Dengan menggabungkan kentang renyah, ampela ati gurih, dan rempah-rempah aromatik, hidangan ini telah mengambil tempat istimewa di hati para pecinta masakan Indonesia. Dengan mengikuti langkah-langkah yang tepat, Anda pun dapat menciptakan hidangan yang memikat lidah dan perut. Sambel goreng kentang ampela ati bukan hanya sekadar hidangan, tetapi juga kisah cita rasa yang tak terlupakan.

resep anti gagal OSENG BONGKREK by Bunda Muzaroh

0

#ResepLangsungEnak

Ini salah satu menu pendamping tumis cumi asin tempo hari,dengan bahan yang ada,bumbu yang simpel,enak mantap

OSENG BONGKREK
By Bunda Muzaroh

Bahan OSENG BONGKREK

  • 10 potong Bongkrek/seharga Rp 2500 (di iris)
  • 1 buah Timun (di iris)
  • 100 gram Tauge
  • 5 buah Cabe Ijo (di iris)
  • 500 ml Air

Bumbu :
2 buah Cabe Merah (di iris)
5 buah Rawit Merah (di iris)
5 buah Bawang Merah (di iris)
3 siung Bawang Putih (di iris)
3 cm Lengkuas (di geprek)
3 lembar Daun Salam
1 sdm Garam
1 sdm Gula Merah
1 sdm Gula Pasir

Cara membuat OSENG BONGKREK

  1. ~Tumis bumbu sampai layu dan harum kecuali gula merah dan gula pasir.
  2. ~Masukkan bongkrek aduk merata.
  3. ~Masukkan air,gula merah dan gula pasir,masak sampai air menyusut.
  4. ~Masukkan irisan timun dan aduk merata.
  5. ~Terakhir masukkan tauge dan cabe ijo,aduk-aduk sebentar.
  6. ~Koreksi rasa dan oseng bongkrek siap di hidangkan.

Note :

  • untuk rasa asin,manis dan pedasnya bisa menyesuaikan selera masing-masing.
  • untuk timunnya bisa di tambahin,itu karena sata punyanya cuma 1
    Salam bahagia dari wong NGKALONGAN

#KomunitasLangsungEnak
#LE_Megono
#WhatsAppGroupWilayahPekalonganRaya
#WargaPemalangPekalonganBatangKendal
#YukGabung_LE_Megono

Apa yang dimaksud dengan tempe bongkrek?

tempe yang terbuat dari bahan ampas kelapa atau bungkil kelapa.

Apa nama bakteri yang menyebabkan tempe bongkrek beracun?

Bakteri Pseudomonas cocovenenans. Bakteri ini menyukai medium yang banyak mengandung asam lemak dan dikenal berbahaya karena dapat mengontaminasi tempe bongkrek dan menghasilkan asam bongkrek dan toksoflavin.

Apakah tempe bongkrek bisa dimakan?

Tempe bongkrek memang makanan yang benar-benar ada. Olahan tempe ini sering konsumsi warga daerah Banyumas, Purbalingga, dan sekitarnya.

Apa nama jamur yang digunakan dalam proses pembuatan tempe bongkrek?

Jamur yang digunakan untuk pembuatan tempe adalah Rhizopus oligosporus dan Rhizopus oryzae. Keduanya berasal dari genus Rhizopus.

Apa penyebab tempe mengandung racun?

Tempe ini sering kali menyebabkan keracunan karena terkontaminasi oleh bakteri Burkholderia galdioli yang menghasilkan racun berupa asam bongkrek dan toxoflavin, serta memusnahkan jamur Rhizopus karena efek antibiotik dari asam bongkrek.

Apakah tempe gembus ada gizinya?

tempe gembus memiliki antioksidan yang tinggi lhoh. Dimana zat bioaktif petida dapat menangkal radikal bebas secara efektif. Hal ini berkaitan dengan asam amino yang dihasilkan oleh tempe gembus berupa tirosin, histidin, fenilalanin, lisin, dan isoleusin yang dapat mendukung kinerja antioksidan.

membuat SAMBAL IKAN ASIN BULU AYAM by Meitiara Chandrasari

0

#RESEPLANGSUNGENAK

Hari ini BONITA bikin acara upload foto hidangan bareng-bareng yo rek dengan Tema “ANEKA SAMBAL”

Bikin sambel ikan asin yuk, dijamin nasi sebakul pun bakal habis. Sebenarnya semua jenis ikan asin bisa dimasak begini, kebetulan hari ini dapatnya ikan asin bulu ayam yang tipis dan kecil-kecil.

SAMBAL IKAN ASIN BULU AYAM
By Meitiara Chandrasari

Bahan :

  • 100 gram ikan asin bulu ayam, goreng sampai kering.
  • 10 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 10 buah lombok merah
  • 15 buah cabe rawit merah/orange
  • 1 buah tomat merah besar
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 3 lembar daun jeruk, sobek-sobek
  • 50 mililiter air putih

Cara memasak SAMBAL IKAN ASIN BULU AYAM

  1. uleg bawang merah, bawang putih, semua lombok dan cabe lalu tumis dengan sedikit minyak. Tunggu sampai sambal harum, tuangi air. Masukkan daun jeruk. Bumbui dengan gula. Saya tidak memakai garam ya karena ikan ini sudah asin menurut saya. Silakan disesuaikan dengan selera dan tingkat keasinan si ikan ya.
  2. masukkan ikan asin, aduk rata. Masak sampai air menyusut. Koreksi rasa. Matikan api.

sajikan sebagai sambal pelengkap atau lauk utama juga bisa, mendampingi rebusan sayur/tumis sayur/sayuran berkuah bening atau santan. Jangan lupa sediakan nasi yang banyak, karena sambel ini “nglawuhi”banget….

#BonitaJanjianPosting
#LEAnekasambal
#LangsungEnak
#LEBonita
#GroupWhatsappLESurabayaDanSekitarnya

Apa itu ikan asin bulu ayam?

salah satu jenis ikan asin yang digemari karena memiliki rasa yang gurih dan renyah. Ikan asin bulu ayam punya bentuk yang unik, tipis dan sedikit lebar namun pinggirannya menjuntai bak bulu ayam.

Ikan asin apa yang paling enak?

Ikan layang.
Ikan jambrong.
Ikan asin gabus.
Ikan asin bulu ayam
Ikan teri.
Ikan sepat.
Ikan peda.
Ikan jambal roti.

Apa manfaat makan ikan asin?

Meningkatkan sistem kekebalan: ikan asin memiliki kandungan zat besi dan vitamin B12 yang baik bagi kesehatan sistem kekebalan tubuh. Zat besi dapat membantu mencegah anemia dan menjaga kesehatan tulang, sementara vitamin B12 dapat membantu menjaga kesehatan otak dan sistem saraf.

Sehatkah ikan asin?

Ikan asin mengandung omega-3 yang cukup tinggi. Selain itu, makanan laut ini juga kaya kandungan kolesterol baik. Ikan asin membantu mencegah penyakit jantung dan berbagai permasalahan jantung lainnya. Kandungan omega-3 pada ikan asin juga membantu menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh.

Kenapa ikan asin mahal?

selain waktu penjemuran, kelangkaan serta mahalnya garam produksi pun menjadi penyebab mahalnya ikan asin. Harga haram yang biasanya dijual 3000 hingga 4000 perkilogram, kini mencapai 6000 rupiah perkilogramnya.

Ikan asin jambal roti terbuat dari ikan apa?

olahan produk hasil fermentasi garam yang dibuat dari ikan Manyung atau Arius thalassinus.

Kenapa ikan asin bisa tahan lama?

Ikan yang mengalami proses penggaraman menjadi awet karena garam dapat menghambat atau membunuh bakteri penyebab pembusukan pada ikan, oleh karena itu , kemurnian garam sangat menentukan.

Ikan asin peda terbuat dari ikan apa?

Ikan asin peda merupakan olahan ikan setengah kering. Ikan peda berasal dari ikan kembung betina yang dikeringkan. Ikan ini dapat diolah menjadi berbagai menu makanan.

Apa bahan baku ikan asin?

Bahan utama yang digunakan untuk pengasinan ikan adalah garam NaCl. Kemurnian garam akan sangat mempengaruhi mutu ikan asin yang dihasilkan. Garam yang mengandung Cu dan Fe akan menyebabkan daging ikan menjadi berwarna.

Apa nama ikan teri?

Ikan teri atau ikan bilis (Anchovy) menjadi salah satu jenis makanan laut yang umumnya dapat ditemukan di daerah pantai Atlantik, India, dan Pasifik yang juga dikategorikan sebagai ikan berminyak.

mersin escort - deneme bonusu veren siteler - istanbul escorts - paramhospital.net - avcılar escort - Werbung Berlin - istanbul escort - Baywin - sahabet kayıt - uçak oyunu bahis - xhamster