30.1 C
Jakarta
Jumat, April 26, 2024

tiger sus atau sus Jepang by Wildiyah Neila Baroroh

- Advertisement -

#RESEPLANGSUNGENAK

Ini aslinya sus biasa, hanya saja diberi topping tambahan supaya lebih menarik, ada yang menyebutkan tiger sus, ada yang bilang sus Jepang ada yang bilang sus crunchy, suka-suka yang manggil lah yaaa.. Hi hi hi

Bahan:

kulit choux *
50 gr tepung terigu protein sedang (tepung segitiga)
25 gr tepung protein tinggi (cakra)
75 ml air putih
50 ml susu cair
50 gr butter
2 telur utuh

- Advertisement -

Craquelin
60 gr Margarin
40 gr Gula pasir
60 gr tepung protein sedang
Pasta apa saja sesuai selera (saya menggunakan pasta strowberi, greentea Dan bluberry)

Vla
625 ml susu cair
50 gr skm
60 gr gula
2 kuning telur
50 gr maizena
10 gr mentega
1 sdt vanili
Sejumput garam

Cara membuat

1) Pertama kita membuat topping Craquelin terlebih dahulu, kocok gula dan margarin sampai tercampur rata kemudian masukkan tepung dan kocok sampai rata. Bagi menjadi 3 bagian, kemudian beri pasta sesuai selera dan aduk sampai warna merata. Setelah ketiga adonan terwarnai sempurna, sisihkan.

2) Selanjutnya membuat kulit choux.
Campurkan susu, air dan butter, panaskan dengan Api sedang sampai adonan medidih.
Saat mendidih masukkan tepung yang telah diayak sambil terus diaduk-aduk sampai adonan mengental.
Setelah adonan tercampur rata, angkat adonan dari kompor dan biarkan hingga dingin.
Setelah adonan dingin masukkan 2 butir telur utuh dan kocok rata.. Masukkan ke contong segitiga lalu semprotkan ke loyang sesuai ukuran yang kita inginkan.
Setelah adonan kulit siap, ambil secukupnya adonan Craquelin, kita bentuk bulat pipih dan letakkan diatas adonan kulit choux, lakukan sampai bahan adonan habis.
Kemudian panggang sus selama 30 menit, Di suhu 200°c selama 20 menit dan 180°c pada 10 menit terakhir. Jika sudah tidak ada buih pada sus itu pertanda sus siap diangkat.

3) Membuat Vla
Selama menunggu sus matang, kita siapkan untuk membuat Vla susu, disini saya membuat dengan cara mencampur semua bahan vla, aduk rata dan panaskan dengan Api sedang sambil terus diaduk-aduk. Jika vla sudah mulai mengental, dan meletup-letup tanda nya vla sudah ready.

4) Jika kulit sudah matang, vla sudah ready, kemudian tinggal kita masukkan vla kedalam sya, caranya potong bagian pinggir tengah sus dan kemudian masukkan isian menggunakan contong segitiga.
Jika belum jelas, simak cara pembuatannya di

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/4014782801954367/

baca juga resep kue sus kami yang lain di sini

- Sponsored -

Related Articles

- Sponsored -
- Advertisement -

Latest Articles

mersin escort - deneme bonusu veren siteler - istanbul escorts - paramhospital.net - avcılar escort - Werbung Berlin - istanbul escort - Baywin - sahabet kayıt - uçak oyunu bahis - xhamster