Home side dish kue kering-kripik Stik Ubi Ungu by Yenni Yohanes

Stik Ubi Ungu by Yenni Yohanes

0
Stik Ubi Ungu by Yenni Yohanes

Stik Ubi Ungu by Yenni Yohanes

Stik ubi ungu variasi lain buat lebaran….manis dan gurih.

Bahan:
1 kg tepung terigu
½ kg ubi ungu kukus buang kulitnya haluskan
2 butir telur
125 gr margarin
125 gr gula pasir
½ sdt garam
Fermifan ½ bungkus
2 tetes pewarna ungu

Cara membuatnya:
1. campurkan mentega dengan telur aduk sampai rata tambahkan gula, garam ,fermifan dan pewarna aduk sampai semua tercampur rata.
2. Setelah semua tercampur tambahkan ubi ungu yg telah dihaluskan tadi aduk rata, tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit uleni dan diamkan 10 menit.
3. Setelah itu giling dan cetak pakai ampia.
4. Goreng dengan minyak panas.

https://www.facebook.com/photo.php?fbid=865397036879944&set=gm.771176999648313&type=3&theater

baca juga resep olahan ubi kami yang lain di sini

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

NO COMMENTS

Exit mobile version