Home main dish ikan-seafood Sop Udang Khas Jepara by Aura Riza

Sop Udang Khas Jepara by Aura Riza

0
Sop Udang Khas Jepara by Aura Riza

Siang nya hujan rintik
Bikin ini kesukaan dari jaman dulu
Rindu kampung halaman

Sop Udang Khas Jepara by Aura Riza

Bahan:
250 gr udang, pisahkan kepalanya, masing² cuci bersih
100 gr wortel

Bumbu:
3 siung bawang putih rajang halus, tumis
1 tomat apel potong-potong
daun bawang secukupnya
Seledri secukupnya
Merica bubuk
Garam
Penyedap rasa / gula pasir

Pelengkap:
Telur rebus
Soun rebus
Kol rajang halus
Seledri rajang
Daun bawang rajang
Bawang goreng
Sambal kecap

Cara:
Masak 2 liter air, setelah mendidih masukkan kepala udang, tomat, seledri
Didihkan sampai menjadi kira² 1,5 liter. Harum kuah nya sudah keluar, angkat kepala udang dan yang lain lalu tambahkan bawang putih, garam, penyedap rasa / gula dan merica bubuk. Test rasa.
Masukkan wortel dan masak sampai wortel matang
Sedangkan udangnya setelah di bersihkan, tidak di buang cangkangnya
kerat punggung atas, bersihkan, lalu di masak tanpa minyak pakai teflon sampai berubah warna. Sisihkan
Penyajian:
Tata soun, kol, telur rebus, udang dan pelengkap lainnya, siram kuah panas berikut wortel nya

https://www.facebook.com/groups/154668487965837?view=permalink&id=1142722742493735

simak resep olahan udang kami yang lain di sini

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

NO COMMENTS

Exit mobile version