Hari ini bikin muffin tape resep nya dari mbak Nuraini ‘Diah’ Yunita modif dikit.. ? cochochip nya saya ganti keju..
Muffin tape Chocochips
Bahan :
300 gram tape singkong. pilih yang seratnya halus, campur dengan 5 sdm susu cair/santan. lumatkan dengan garpu.
50 gram chocolate chips, saya pakai tulip
120 gram tepung terigu protein sedang, saya pakai segitiga biru
60 gram gula kastor (gula pasir biasa diblender)
1 ½ sendok teh baking powder
1/4 sendok teh garam
1 butir telur, kocok lepas
50 ml susu cair, bisa ganti santan kental
50 gr mentega, lelehkan. saya pake orchid unsalted. bisa pake margarin.
topping sesuka hati sesuai selera. bisa almond slices. kenari. atau pakai keju cheddar parut juga bisa
Cara Membuat :
– Panaskan oven suhu 190 derajat celcius sementara membuat adonan.
– Campur tape singkong, chocolate chips, tepung terigu, gula pasir halus, baking powder, dan garam.
– Aduk rata. Sisihkan.
– Kocok lepas telur, susu cair, dan margarin leleh dengan whisk.
– Tuang ke campuran tepung terigu sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan. jangan overmix.
– Tuang ke cetakan muffin pendek yang dialas cup kertas.
– Oven 20-30 menit dengan suhu 190 derajat Celsius.
https://web.facebook.com/photo.php?fbid=10205372587297731&set=gm.820125628086783&type=3
simak resep muffin kami yang lain di sini
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak