Home side dish kue kering-kripik Floss Roll Cookies By Dianish’s Kitchen

Floss Roll Cookies By Dianish’s Kitchen

0
Mencoba bikin varian baru kue kering.. Ternyata rasanya enak bunda.. Semoga bisa menginspirasi dan menambah varian kue kering yang sudah ada.. ?

Floss Roll Cookies
By Dianish’s Kitchen

Bahan :
– 100 gr margarine (blueba** cake & cookies)
– 50 gr butter
– 1 sdm gula halus (boleh skip)
– 1 kuning telur
– 200-250 gr tepung kunci biru, ayak (stop/kurangi tepung bila dirasa adonan cukup).
– 25 gr maizena, ayak
– 25 gr susu bubuk full cream
– 25 gr keju cheddar parut

Topping dan olesan :
– 75 gr abon sapi/ayam
– 1 putih telur untuk celupan
– Wijen secukupnya, taburi terakhir kali
– Olesan : 1 kuning telur + 1 madu + 1 sdt minyak goreng + 1 tetes pewarna kuning. Aduk hingga rata.

Cara membuat :
– Campur margarine, butter, gula halus dan kuning telur.
Mixer dengan speed rendah asal rata saja, sekitar 2-3 menit. Masukkan keju parut, susu bubuk lalu aduk hingga rata menggunakan spatula atau sendok kayu.
– Masukkan maizena, aduk kembali lalu tambahkan tepung kunci sedikit demi sedikit. Stop pemberian tepung jika dirasa tekstur cukup.
– Ambil adonan, bentuk gilig memanjang lalu potong2 adoan menurut selera.
– Ambil satu adonan celupkan kedua ujungnya keputih telur dan tempelkan abon kedua sisinya. Rapikan dan tata diloyang (tidak usah dioles margarine). Lakukan hingga adonan habis.
– Panaskan oven sebelumnya, lalu panggang nastar dengan suhu 150°C selama 20-25 menit atau sesuai dengan oven masing-masing. Keluarkan biarkan hangat, lalu olesi dengan bahan olesan 2x dan taburi wijen.
– Panggang kembali hingga matang atas kue kecoklatan. Angkat dan biarkan dingin. Lalu simpan dalam wadah kedap udara.
# Selamat Mencoba

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak#LEFlossRollCookies

NO COMMENTS

Exit mobile version