26.9 C
Jakarta
Jumat, April 19, 2024

BROWNIES LUMER ala Dapur UmFath

- Advertisement -

#RESEPLANGSUNGENAK

Masha Allah, segala yang mengandung unsur cokelat, selalu digemari di rumah kami, dan karenanya saya pun terinspirasi untuk membuat kudapan yang ringan, dan mudah dibuat dari bahan-bahan yang mudah diperoleh juga, dan yang pasti ada unsur cokelatnya, BROWNIES LUMER ala Dapur UmFath. Resep ini termasuk resep yang mudah diadaptasikan dalam varian tampilan dan bentuk, juga bahan-bahan. Bisa menggunakan 2 telur, 4 telur, 6 telur juga 8 telur. Bisa dengan pilihan bahan lemak menggunakan margarin/mentega, atau bisa juga dengan minyak sayur (untuk yang ingin lebih ekonomis). Beberapa yang sudah mencoba menjualnya dalam berbagai kemasan mengaku kebanjiran order karena banyak peminatnya. Jadi, bagi yang berminat menambah penghasilan, bisa mencoba menjual produk brownies lumer ini. Berikut resep dan cara pembuatannya.

Bahan-bahan Brownies Lumer

- Advertisement -

Brownies Kukus (resep cake dasar)

  • Telur 4 butir
  • Gula Pasir 140 gram
  • Vanila Cair 1 sdt
  • Cake emulsifier (SP) 1 sdt
  • Terigu Protein Sedang 80 gram
  • Cokelat Bubuk 35 gram
  • Baking Powder 1 sdt
  • Dark Cooking Chocolate (DCC) 100 gram
  • Margarin 120 gram

Chocolate Ganache atau Glaze Cokelat

  • Cokelat Bubuk 60 gram
  • Gula Pasir 100 gram
  • Tepung Maizena 16 gram (2 sdm)
  • Garam sejumput
  • Susu cair 250 ml
  • Mentega/margarin 12 gram (1 sdm)
  • Vanila Cair 5 ml (1 sdt)
  • Whipped Cream bubuk 72 gram (6 sdm), saya lebih senang menambahkan whipped Cream untuk memperoleh rasa yang lebih creamy. Kalau mau di skip bahan terakhir ini juga boleh.

Cara Pembuatannya:

Tahap pembuatan BROWNIES Kukus

  1. Lelehkan DCC dan margarin/mentega dengan cara di tim. Setelah meleleh sempurna, kita sisihkan sambil menunggu uap panasnya hilang.
  2. Pada wadah lainnya, campurkan telur, gula pasir, cake emulsifier (SP) dan vanila Cair, lalu mixer dengan kecepatan tinggi hingga adonan mengembang, sekitar 5-10 menit.
  3. Setelah adonan mengembang, masukkan bahan kering yaitu tepung terigu dan cokelat bubuk juga baking powder dengan sebelumnya diayak terlebih dahulu untuk menghindari kondisi bahan kering yg menggumpal karena faktor penyimpanan yang cukup lama. Aduk hingga seluruhnya tercampur sempurna
  4. Setelah tercampur seluruhnya, masukkan lelehan DCC dan margarin/mentega yang telah dibuat sebelumnya. Aduk merata dan pastikan seluruh bahan lemak tercampur seluruhnya.
  5. Panaskan dandang terlebih dahulu.
  6. Masukkan adonan ke dalam cetakan aluminium foil lalu masukkan ke dandang yang telah dipanaskan sebelumnya
  7. Kukus selama 15-20 menit dengan api sedang
  8. Untuk dandang dengan tutup rata, jangan lupa untuk mengalasi tutup nya dengan lap kering, agar tidak ada air yang menetes ke adonan selama proses pengukusan.
  9. Setelah matang, segera keluarkan dari kukusan

Tahap pembuatan Chocolate Ganache atau Glaze Chocolate

  1. Campurkan cokelat bubuk, gula pasir, tepung maizena, garam dan susu cair dalam satu wadah hingga seluruhnya tercampur merata
  2. Di atas panci atau wajan berisi air mendidih, letakkan wadah berisi campuran adonan tadi sambil diaduk dengan whisk dengan posisi api menyala di kompor.
  3. Setelah adonan coklat mengental, matikan api, lalu masukkan mentega/margarin sambil terus diaduk dengan whisk hingga tercampur seluruhnya. Saya menambahkan whipped Cream bubuk pada sesi terakhir ini, atau bagi yang tidak ingin menggunakan whipped Cream bubuk juga dimungkinkan, karena pada proses ini Chocolate Ganache atau Glaze Chocolate sudah bisa digunakan. Tunggu hingga uap panas hilang lalu bisa mulai digunakan untuk menghias

Tahap menghias
Tuang Chocolate Ganache atau Glaze di atas brownies kukus yang telah matang, lalu tambahkan beragam topping di atasnya.
Untuk wadahnya, saya menggunakan aluminium foil berukuran 8cmx7cmx3cm atau tipe Bx350, menghasilkan 16 brownies lumer.
Sementara jika menggunakan aluminium foil berukuran 7cmx7cmx3xm atau tipe Bx100, menghasilkan 20 brownies lumer.

Selamat mencoba resep ini, untuk tutorial lengkapnya bisa dilihat di

Tutorial dalam menghitung harga dasar dan keuntungan yang diperoleh dalam produksi brownies lumer, bisa dilihat pada link

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/3894217760677539/

simak juga resep brownies kami yang lain di sini

- Sponsored -

Related Articles

- Sponsored -
- Advertisement -

Latest Articles