Home side dish kue kering-kripik enak, renyah, dan garing ANIMAL PRINT COOKIES by Yanty Fira

enak, renyah, dan garing ANIMAL PRINT COOKIES by Yanty Fira

0
enak, renyah, dan garing ANIMAL PRINT COOKIES by Yanty Fira

Assalamu’alaikum Wr Wb
#reseplangsungenak
Masih dengan per ‘cookies’ an ya teman teman.
Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri yang sebentar lagi akan tiba, izinkan saya share resep Animal Print Cookies yang telah dicoba di dapur Ala Bunda Yara, dan hasilnya sangat memuaskan.
Rasanya enak, manisnya pas, renyah, dan garing.
Perpaduan aroma butter dan coklatnya bikin ketagihan.
Yuk disimak resepnya.

ANIMAL PRINT COOKIES
Source : Iren Nutty
Rebake : Yanty Fira ( Ala Bunda Yara )

Bahan :
160 gr Butter mix Margarine
110 gr Gula Halus
2 brt Kuning Telur
250 gr Terigu Protein Rendah
25 gr Maizena
25 gr Susu Bubuk Full Cream
1/2 sdm Chocoolate Powder
1/2 sdm Black Chocoolate Powder
1/4 sdt Vanilli Bubuk

Cara Membuat :

  • Dalam wadah masukkan Butter mix Margarine, Gula Halus, Kuning Telur dan Vanilli Bubuk. Mixer dengan kecepatan rendah. Bisa juga diaduk manual menggunakan spatula ya teman teman, sampai tercampur rata dan creamy.
  • Dalam wadah lain ayak Tepung Terigu, Maizena dan Susu Bubuk hingga tercampur rata.
  • Masukkan campuran terigu tersebut ke dalam kocokan Butter tadi secara bertahap. Aduk kembali dengan mixer kecepatan rendah sampai tepungnya habis dan adonan tercampur rata.
  • Pisahkan 100 gr adonan, tambahkan Chocoolate Powder, aduk rata. Bagi 2 kemudian bentuk bulat memanjang, potong potong. Sisihkan.
  • Pisahkan 50 gr adonan, tambahkan Black Chocoolate Powder. Aduk sampai rata. Bentuk bulat memanjang kecil kecil seperti cendol. Sisihkan.
  • Ambil setengah adonan dasar. Padatkan di tempat datar yang dilapisi plastik. Giling tipis kira kira 5 mili.
  • Susun secara acak adonan Coklat di atas adonan yang digiling tipis tadi. Kemudian disetiap sisi bulatan coklat tersebut diberi adonan Black Chocoolat bentuk korek api, rapatkan.
  • Tutup dengan plastik, kemudian digiling kembali perlahan agar menyatu dengan adonan dasar.
  • Cetak dengan Ring Cutter sesuai selera.
  • Susun diatas Loyang yang telah dialas Kertas Roti.
  • Membuat motif yang lainnya pun caranya sama dengan motif macan tutul.
    Hanya menggunakan adonan Black Chocoolate yang dipulung memanjang. Diatur diatas adonan dasar. Kemudian di giling biar menyatu dengan adonan dasar. Potong potong, susun diatas loyang.
  • Panggang dalam oven dengan suhu 150’C sampai matang kira kira 20 – 30 Menit. Sesuai dengan oven masing masing ya

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/4097603017005678/
simak juga kreasi cookies kami yang lain di sini
Semoga bermanfaat
Terimakasih


NO COMMENTS

Exit mobile version