27.8 C
Jakarta
Jumat, Maret 29, 2024

Cinnamon Swirl by Niniet Firdausy

- Advertisement -

Ceritanya lagi praktekin resep di buku ‘Chocolate and Baking – Super Cookery’ yang udah lama cuma dibaca dibolak-balik sampai lecek

Cinnamon swirl atau populernya cinnamon roll, baking semalem, bikinnya gampang tanpa banting-banting tapi hasilnya rotinya empuk, manisnya pas, aroma kayumanisnya kuat, pas banget dicemilin sambil ngopi

Cinnamon Swirl by Niniet Firdausy

- Advertisement -

Bahan:

225 gr tepung protein tinggi
1/2 sdt garam
1 bks instant yeast
25 gr butter, potong-potong
1 butir telur, kocok lepas
125 mL susu hangat
2 sdm sirup maple (saya pakai madu)

FILLING:

50 gr butter
2 sdt bubuk kayumanis
50 gr soft brown sugar
50 gr kismis

Cara membuat:

– Olesi loyang persegi ukuran 23 cm, sisihkan

– Ayak tepung dan garam dalam wadah. Masukkan ragi instan. Masukkan butter ke dalam tepung, aduk menggunakan tangan sampai berbutir. Tambahkan telur dan susu, campur sampai membentuk adonan

– Letakkan adonan dalam wadah, tutupi dengan plastik dan diamkan di tempat hangat kurang lebih 40 menit atau sampai adonan mengembang 2 kali lipat.

– Tusuk adonan dengan tangan, uleni 1 menit, kemudian gilas membentuk persegi 30×23 cm

– Filling: kocok butter, bubuk kayu manis, brown sugar sampai lembut. Oleskan di atas adonan, sisakan 2,5 cm dari tepi adonan. Taburkan kismis diatasnya

– Gulung adonan seperti menggulung roll cake, mulai dari sisi yang panjang rekatkan ujungnya agar menempel (tidak terbuka). Potong adonan menjadi 12 potong. Tata dalam loyang, tutup dengan plastik dan diamkan 30 menit.

– Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan terlebih dulu dengan suhu 190 derajat celcius selama 20-30 menit atau sampai matang. Olesi dengan sirup, dinginkan sebelum disajikan

Sumber: Buku Chocolate and Baking – Super Cookery

simak resep roti kayu manis kami yang lain di sini

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/825810180851661/

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

- Sponsored -

Related Articles

- Sponsored -
- Advertisement -

Latest Articles