back to top
24.1 C
Jakarta
Rabu, September 18, 2024

Bubur Biji Salak Rainbow by Rima Haryati

- Advertisement -

Bubur Biji Salak Rainbow by Rima Haryati

Bahan:
1 kg ubi jalar, kupas,kukus, haluskan
250 gr tepung sagu (saya pake kanji)
Sejumput garam
Pewarna rainbow
Cara membuat:
Campur ubi yang sudah halus dengan tepung sagu dan garam, aduk hingga kalis. Bagi adonan menjadi 6 bagian dan beri masing-masing warna merah, orange, kuning, hijau, biru, ungu (saya hanya 5 warna saja). Bulat-bulatkan adonan sampai habis. Rebus dalam air mendidih sampai bulatan mengapung. Angkat, tiriskan.
Kuah santan:
1500 ml air
4 bks santan kara (saya pake santan dari perasan kelapa 1500 mL, jadi tidak pakai air lagi)
350 gr gula pasir
1 sachet SKM
1/2 sdt garam
3 sdm tepung sagu dicairkan dengan 3 sdm air
Cara membuat:
Campurkan semua bahan kecuali cairan tepung sagu. Masak sampai mendidih (saya tambahkan daun pandan) lalu masukan cairan tepung sagu..aduk hingga rata. Masukkan bulatan candil yang sudah di rebus, biarkan mendidih, matikan api. Sajikan.
Sumber: Siti Masitoh

https://www.facebook.com/photo.php?fbid=543672369138920&set=gm.770475579718455&type=3&theater

- Advertisement -

baca juga olahan bubur kami yang lain disini

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

- Sponsored -

Related Articles

Latest Articles