Beras Kencur by Leroy Vetrarini

    0
    Beras Kencur by Leroy Vetrarini

    Sue ora jamu,jamu godong telo,
    Sue ora ketemu,ketemu pisan ojo gelo.
    Paris yang diguyur hujan sedari pagi,membuat saya mengolah minuman tradisional biar sedikit fit bertenaga,kebetulan bahan komplit langsung mengolah membuat minuman beras kencur.
    Ayuk kita lihat resepnya :
    BERAS KENCUR
    °°°°°°°°°°°°°°°°°°°
    By.LEROY Vetrarini
    Bahan :
    60 gram kencur cuci bersih.
    100 gram beras direndam 5 jam lalu tiriskan dan kemudian disangrai.rendam kembali dengan air matang biar mudah diblendernya.
    2 batang kayu manis.
    3 buah bunga lawang.
    1 sendok teh garam.
    280 gram gula jawa.
    100 gram gula batu.
    1,5 liter air.

    Cara membuat :
    Rebus air dengan semua gulanya lalu beri kayu manis,bunga lawangnya dan beri garam.Masak hingga mendidih matikan apinya.
    Tunggu hingga suam-suam kuku.
    Blender beras,kencur dengan diberi campuran air gulanya sedikit demi sedikit hingga selesai.
    Lalu saring.
    Simpan di kulkas atau dihidangkan dalam keadaan hangat.
    Selamat mencoba ya.

    #Langsungenak#Reseplangsungenak#Komunitaslangsungenak#FBGrouplangsungenak#LEberaskencur

    https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/982604461838898/

    NO COMMENTS

    Exit mobile version